WAHYU INGGAR AIRLANGGA
Saya seorang pelajar Sekolah Menengah Kejuruan yang lulus lebih satu tahun dari seharusnya. Bukan, bukan karena saya nggak naik kelas. Tapi, karena program sekolah dan jurusan yang mengharuskan saya sekolah 4 tahun. Buat yang mau tau, bisa dicari sendiri dengan kata kunci "Teknik Fabrikasi Logam dan Manufaktur". terdengar tidak penting, tapi saya bangga karena jadi anak teknik yang bisa ngoding.
Memulai karir kepenulisan sejak tahun 2016 dengan menulis sebuah novel di wattpad. Bisa kalian cari tulisan saya di akun "The-Owl". Novel saya bergenre fiksi absurd ala anak smp yang baru mulai meraba-raba bagaimana cara menulis dengan baik, oleh sebab itu saya sarankan untuk tidak membacanya.
Tanpa sadar saya cukup konsisten dalam menulis sampai bisa menjuarai lomba menulis tingkat nasional, mulai dari essai, puisi, cerpen dan surat. Seiring dengan waktu yang berjalan, saya merambah ke dunia Blog. Hingga saat ini Blog saya cukup ramai untuk ukuran saya yang bukan siapa-siapa.
Blog ini berisi tulisan saya, sudah jelas. Yang berusaha saya kemas sedemikian rupa agar nggak jauh dari pribadi dan sifat asli saya.
Saya suka dengerin lagunya Pamungkas dan lagunya Aya atau lagu yang di cover sama Aya termasuk lagu Pamungkas saat lagi santai atau lagi mau tidur.
Sebelum masuk kedalam Blog, kira-kira apa lagi ya yang bisa dibagikan tentang diri saya di halaman ini. Yah, apa pun itu saya nggak lebih dari anak SMK yang suka nulis dan bikin platfrom ini untuk membagikan kesukaan saya. Oleh karena itu, selamat membaca. Jangan macem-macem ya.
0 Komentar